Selamat Datang di YPI Darul Hikmah Krian Sidoarjo

DOA AKHIR (1439 H) DAN AWAL TAHUN (1440 H)


Menyambut Tahun Baru Islam, SDI Darul Hikmah Mojosantren, Kemasan Krian menggelar acara Doa Bersama.  Acara ini dilaksanakan di halaman SDI Darul Hikmah oleh seluruh siswa dari kelas 1 sampai kelas 6 dan seluruh asatidz.


Gambar 1 : Antusias para siswa dalam acara perayaan tahun baru Islam 1 Muharram 1440 Hijriyah


Alhamdulillah, Acara berjalan dengan baik dan lancar dengan diawali pembacaan istighosah yang dipimpin oleh ust. Nur Kholis, dilanjutkan dengan pembacaan doa akhir dan awal tahun yang disertai dengan hikmah Muharram oleh Bpk. K.H Masjhudan Umar selaku pembina YPI Darul Hikmah.

Gambar 2 : Pembacaan istigosah yang dipimpin ust. Nur Kholis.

Tujuan diadakannya perayaan tahun baru Islam ini adalah agar siswa siswi mengingat tahun Islam dan juga mengingatkan siswa pada perjuangan Nabi Muhammad SAW yang pada zaman dahulu hijrah dari Mekkah menuju Madinah. Bukan hanya itu saja, tujuan lain diadakannya acara ini adalah untuk mengajak para siswa berhijrah menjadi manusia yang lebih baik lagi dengan mempunyai akhlaqul karimah.

Gambar 3 : Antusias siswa mengikuti doa dan hikmah Muharram




No comments:

Post a Comment